Home / LAMPUNG / Pihak PT Waskita Karya Angkat Bicara Perihal Keluhan Petani Bujung Dewa Tubaba

Pihak PT Waskita Karya Angkat Bicara Perihal Keluhan Petani Bujung Dewa Tubaba

Tubaba , garismerahnews-

Menyikapi keluhan warga tiyuh Bujung Dewa , kecamatan Pagar Dewa , kabupaten Tulang Bawang Barat, perihal tanaman mereka yang terendam banjir disebabkan bangunan jalan tol dan sudah dilaporkan ke pihak PT Waskitha Karya, humas PT Waskita Karya angkat bicara.

Hal ini diungkapkan Humas PT Waskitha Karya Joni saat dikonfirmasi awak media, Selasa (12/3)

“Kalau untuk tindak lanjut terkait permasalahan itu saya pun belum tahu karena itu ranah dan wewenang pimpinan kami ya pak, yang kami tahu dalam 2 tahun terakhir kami ada di Tulang Bawang dalam rangka pengerjaan jalan tol banjir terjadi musiman, dan hampir setiap tahun terjadi. Untuk debit air di rawa Tulang Bawang antara 5-6 meter, dan pernah kami cari informasi terkait banjir tahunan yang terjadi di Tulang Bawang terparah terjadi di tahun 2011/2012 sampai bisa menenggelamkan /memutus akses jalan lintas Sumatera,”ungkap nya.

Dari acuan itu , lanjut Joni sehingga pihak teknik menambah ketinggian timbunan rawa Tulang Bawang -+ 1 meter.

Baca juga :  PROYEK SIRING IRIGASI SEPANJANG 1500 METER DI KAMPUNG KARTA JAYA DI DUGA DIKERJAKAN ASAL-ASALAN

“Untuk lebih jelasnya apa bisa datang ke kantor Sarbini menemui bidang teknik,”pungkas Joni.

Diberitakan sebelumnya akibat banjir yang disebabkan bangunan jalan Tol Trans-Sumatera para petani mengalami gagal panen. Karena banjir , pihak petani meminta perlindungan pihak OBH LBKNS untuk bertanggung jawab, pasalnya sebelum ada bangunan jalan tol tersebut lahan mereka tidak pernah terjadi banjir.

Wartawan : Elwan

Editor : Yogi

Loading

Check Also

Menekan Dampak El Nino, Pemkab Tubaba Mulai Salurkan Bantuan Beras Tahap II

GMN  Tubaba – Demi menekan dampak El Nino yang membuat harga pangan naik, Pemerintah Kabupaten …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *