Home / LAMPUNG / Bandar Lampung / Kue Keranjang dan Onde-Onde, Makanan Khas Cap Go Meh

Kue Keranjang dan Onde-Onde, Makanan Khas Cap Go Meh

BANDAR LAMPUNG (GMNews) – Perayaan Cap Go Meh tidak kalah meriah dari perayaan imlek. Ada beberapa makanan khas yang menjadi sajian wajib pada perayaan ini, yaitu onde-onde dan kue keranjang.

Pada perayaan Cap Go Meh, orang-orang keturunan tionghoa biasanya membawa persembahan berupa kue dan melakukan sembahyang untuk mengucap syukur dan memohon keselamatan. Dilanjutkan dengan acara makan kue keranjang yang cara menikmatinya bisa dimakan langsung atau digoreng.

Linda, selaku panitia stand makanan di perayaan yang digelar Citraland, Sabtu (8/2/2020) mengatakan bahwa Cap Go Meh merupakan perayaan penutupan pada hari ke-15 atau hari terakhir dari masa perayaan tahun baru imlek.

“Biasanya orang keturunan Tionghoa akan membagi-bagikan kue keranjang yang dimaknai sebagai penutupan imlek kepada orang-orang sekitar dengan harapan dapat membawa kerukunan dan kemajuan,” ucapnya.

Kue keranjang merupakan panganan yang terbuat dari tepung ketan dan gula, dengan rasa manis dan gurih, serta tekstur yang kenyal. Disebut kue keranjang, karena kue ini dibentuk bulat mengikuti cetakan keranjang, yang dalam bahas Cina disebut nian gao.

Sementara, onde-onde terbuat dari tepung terigu atau tepung ketan yang digoreng. Bentuknya yang bulat dengan tekstur kenyal dan warna kekuningan yang diselimuti biji wijen, menambah citarasa gurih.

Dua makanan khas ini mulai disajikan dari sebelum perayaan imlek sampai perayaan Cap Go Meh.

(rizka/kie)

 1,858 total views,  1 views today

Check Also

Kepala Sekolah Sdn 1 Gunung Labuhan Khodijah Di Duga Selewengkan Dana Bos TA.2022

GM.news-Pengelolaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di setiap Sekolah yang ada di Kabupaten Way Kanan cukup …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *