Home / BERITA TERBARU / Cegah Penyebaran Covid-19, Kompi Senapan A Yonif 731 Kabaresi Bagikan Masker ke Masyarakat

Cegah Penyebaran Covid-19, Kompi Senapan A Yonif 731 Kabaresi Bagikan Masker ke Masyarakat

BURU MALUKU (GMNews) – Untuk menghentikan penyebaran pandemi Covid-19, Kompi Senapan A Yonif 731 Kabaresi, Buru, Provinsi Maluku, menekankan pentingnya gerakan 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan). Hal ini demi mengakhiri pandemi Covid-19, dan mengikuti protokol kesehatan (prokes) sesuai himbauan pemerintah.

Sebagai bentuk sinergitas Kompi Senapan A Yonif 731 Kabaresi, bersama Personil Polres Pulau Buru, dan Pemerintah Kabupaten Buru, lewat Dinas Satuan Pamom Praja, membagikan 1000 masker, sekaligus memberikan himbauan kepada warga untuk mentaati protokol kesehatan Covid-19, Kamis (4/2/2021).

Pembagian masker ini juga merupakan perintah langsung dari Panglima Kodam (Pangdam) XVI Pattimura. Kegiatan pembagian masker dilaksanakan di Pasar Namlea, dilanjutkan di delapan titik keramaian, diantaranya Simpang Lima, Bandara, Pantai Jikumerasa, Pelabuhan Veri Namlea, Pusat, Mini Market dan tempat-tempat keramaian lainya.

Letda Inf Agung Latief Prastyo S.Tr (Han) saat memimpin apel gabungan mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan sinergitas TNI-Polri bersama Pemerintah Kabupaten Buru kepada seluruh masyarakat yang sedang melakukan aktivitas diluar rumah. Agar wabah Covid-19 ini segera dapat diputus mata rantai penyebaraannya.

“Selain membagikan sebanyak 1000 masker, kami juga menghimbau dan mengingatkan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Dan kesadaran masyarakat tentang anjuran pemerintah untuk patuhi protokol kesehatan, karena sangat diperlukan dalam penyelesaian Pandemi ini,” kata Letda Inf Agung.

Letda Inf Agung juga berpesan kepada masyarakat agar selalu memperhatikan 3 M. Selalu Mencuci tangan, Menjaga jarak dan Memakai masker.(Sofyan/GMNews)

Check Also

Info Bank Lampung : Perubahan Jam Layanan

Selama Bulan Ramadhan Layanan Operasional Kas Bank Lampung mengalami Perubahan yakni : Senin – Jumat …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *